Loch Ness (Danau Ness) merupakan danau besar yang terletak di Dataran Tinggi Skotlandia. yang memiliki panjang sekitar 37 km dari Fort Augustus ke titik di sebelah tenggara kota Inverness . Lebar rata-rata danau ini sekitar 2 km, dan bagian terdalamnya sebesar 230 m. Permukaan Loch Ness terletak di ketinggian 15,8 m di atas permukaan laut. Danau ini merupakan sumber dari Sungai Ness menuju Moray Firth. Loch Ness dikenal dengan legenda Monster Loch Ness ("Nessie") yang kebenarannya masih belum terbukti.
0 komentar:
Posting Komentar